Selamat Datang Di Website Resmi Tribrata News Polres Kulonprogo KAMI MEMANG BELUM SEMPURNA, TAPI KAMI BERUSAHA UNTUK MENJADI YANG TERBAIK

Selasa, 28 Maret 2017

Polsek Kalibawang Tingkatkan Patroli Di Hari Raya Nyepi


Dalam melaksanakan tugas sebagai pelindung masyarakat, Polsek Kalibawang melakukan patroli keliling di sejumlah tempat Ibadah dan tempat wisata yang ada di wilayah Kalibawang pada Selasa (28/03/2017) pagi. Patroli ini langsung dipimpin oleh Kanit Patroli Aiptu Suwandi beserta 2 personil.

Tempat-tempat ibadah yang dikunjungi berada di wilayah Kecamatan Kalibawang. Personil menyempatkan untuk menyambangi  pengurus tempat ibadah yang ada di lokasi. Pada kesempatan ini personil Patroli juga menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas.


“Pada pelaksanaan ibadah di Hari Nyepi, masyarakat dihimbau untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap pelaku teror serta antisipasi tindak pidana pencurian kendaraan bermotor (curanmor),” pesan Aiptu Suwandi.

Atas kunjungan personil patroli, Para Pengurustempat ibadah merasa senang dengan kehadiran mereka. “Kami merasa puas melihat kinerja aparat keamanan yang berupaya maksimal dalam mengamankan jalannya patroli ke wilyah pelosok, sehingga semua rangkaian kegiatan ibadat yang mereka lakukan berjalan dengan aman dan lancar,” ucapnya penuh terima kasih.

Usai peninjauan kebeberapa tempat ibadah ini, personil  juga melaksanakan di sejumlah obyek vital guna memantau situasi dan memberikan pelayanan kepada masyarakat yang membutuhkan bantuan Kepolisian,” sambung Aiptu Suwandi.“Semoga situasi aman dan kondusif ini terus terpelihara sehingga masyarakat merasa aman dan nyaman,”pungkasnya.

0 komentar:

Posting Komentar