Selamat Datang Di Website Resmi Tribrata News Polres Kulonprogo KAMI MEMANG BELUM SEMPURNA, TAPI KAMI BERUSAHA UNTUK MENJADI YANG TERBAIK

Entri yang Diunggulkan

Berikan Motivasi dan Semangat pada Petugas, Wakapolda DIY Pengecekan Langsung ke Beberapa Tempat Pemungutan Suara di Kulonprogo

    Kulon Progo, - Wakapolda DIY Brigjen Pol Adi Vivid A.B., S.I.K., M.Hum., M.S.M. bersama Kapolres Kulonprogo AKBP Dr. Wilson Bugner F. Pa...

Jumat, 04 November 2016

Polsek Girimulyo Bantu Warga Tangani Tanah Longsor Akibat Hujan Deras


Hujan lebat yang kembali mengguyur Kabupaten Kulon Progo,Rabu (2/11/2016) mengakibatkan tebing setinggi lebih dari 15 meter di wilayah Desa Purwosari, Kecamatan Girimulyo longsor, sekira pukul 15.30 WIB. Material longsor berupa batu dan tanah ini menutup akses jalan yang menghubungkan antara Desa Purwosari dan Desa Pendoworejo. Adanya informasi dua titik longsor yang terjadi diwilayah setempat, sejumlah relawan tengah melakukan persiapan menuju lokasi kejadian.

Kejadian ini dibenarkan oleh Kapolsek Girimulyo AKP Fakhrurodin.  ”Laporan ke kita baru saja masuk dari anggota di lapangan. Ada beberapa anggota relawan lokal sedang perjalanan ke lokasi. Kita juga sedang mempersiapkan peralatan yang kemungkinan akan dibutuhkan,” AKP Fakhrurodin

Sementara longsoran tanah dari sebuah tebing dengan ketinggian lebih dari 15 meter ini mengakibatkan akses jalur kabupaten lumpuh total. Setidaknya material longsor yang terdiri dari tanah dan bebatuan, diperkirakan setebal 25 sentimeter dan sepanjang lebih dari 15 meter menutup jalur tersebut.

Dengan ada bencana alam tanah longsor ini, sejumlah personil dari Polsek Girimulyo
dikerahkan ke lokasi bencana, untuk menindaklanjuti adanya bencana alam tersebut. Sedangkan dua titik bencana yang terjadi, kembali menambah panjang daftar bencana alam yang ada dí Kabupaten Kulon Progo.

0 komentar:

Posting Komentar