Minggu, 6 Nopember 2016 sekira pukul 16.00 wib Satsabhara Polres Kulonprogo berhasil menangkap pelaku balap liar di seputaran Dermaga Adikarto Glagah, Temon.
Sebelumnya Polres Kulonprogo mendapatkan laporan dari masyarakat bahwa di Dermaga Adikarto banyak pemuda nongkrong dan melakukan balapan liar. Mendapatkan laporan tersebut, Satsabhara Polres Kulonprogo atas perintah Ipda Andi langsung cek ke lokasi.
Sesampainya dilokasi ternyata benar ada yang melakukan balap liar sehingga dilakukan penangkapan terhadap 8 pemuda yang ternyata rata-rata masih di bawah umur (usia anak SMP). Selanjutnya mereka digiring ke Polres Kulonprogo beserta kendaraan bermotornya untuk dilakukan pemeriksaan.
Humas Polres Kulonprogo
0 komentar:
Posting Komentar