Selamat Datang Di Website Resmi Tribrata News Polres Kulonprogo KAMI MEMANG BELUM SEMPURNA, TAPI KAMI BERUSAHA UNTUK MENJADI YANG TERBAIK

Entri yang Diunggulkan

Kapolres Kulonprogo, Bupati Kulonprogo, dan Forkompinda Laksanakan Pengecekan TPS untuk Pemilihan Bupati Kulonprogo

    Kulonprogo- Pada Selasa, 26 November 2024, Kapolres Kulonprogo AKBP Wilson Bugner F. Pasaribu, Bupati Kulonprogo, serta jajaran Forum Ko...

Senin, 11 Juli 2016

Kereta Tabrak Mobil, Satu Tewas


                      
Sebuah kecelakaan yang melibatkan Kereta Api Bengawan tujuanPurwokerto- Solo menabrak sebuah mobil Toyota Inova dengan nomor polisi B 1634 YI, pada Senin(11/07/2016) malam.
                       

Kejadian terjadi di perlintasan kereta tanpa palang pintu yang terletak di Dusun Ngulakan,  Hargorejo,  Kecamatan Kokap ketika mobil yang dikemudikan oleh Suparno(70) serta berpenumpang Supardi(75) yang keduanya warga Kliripan, Hargorejo, Kecamatan Kokap yang melintas dari arah Selatan ke Utara, secara bersamaan KA Bengawan yang dimasinisi oleh Suyoto(27) melintas dari arah barat ke Timur, karena tidak bisa dihindari sehingga terjadi tabrakan dan mobil terseret sejauh 500 meter.

                
Akibat kejadian ini, Supardi sang penumpang Inova meninggal dunia di tempat kejadian. Kapolres Kulonprogo, AKBP Nanang Djunaedi, S.I.K menyampaikan bahwa kejadian terjadi sekitar pukul 19.45 WIB,  "kejadian terjadi sekitar pukul 19.45 WIB dan langsung mendatangi TKP pada pukul 20.15 WIB dan mendapati sang penumpang sudah meninggal dunia. Untuk sang sopir dalam kondisi kritis dan masih dirawat di RSUD Wates," tutur AKBP Nanang.
Sampai saat ini petugas masih melaksanakan olah TKP di tempat kejadian serta mengevakuasi mobil naas tersebut.
AKBP Nanang menambahkan bahwa setelah menabrak mobil Inova, KA Bengawan mengalami kerusakan pada saluran angin sehingga kereta mengalami kerusakan untuk pengereman.
"Setelah kejadian kereta mengalami kerusakan sehingga tidak sempurna dalam pengereman,  sebagai antisipasi pihak KAI telah memanggilkan sebuah lokomotif dari Stasiun Wojo," tambah AKBP Nanang.










0 komentar:

Posting Komentar