Dua kejadian kecelakaan lalu lintas (laka) terjadi di dua wilayah Kecamatan Temon dan Kecamatan Wates, Minggu (17/7).
Kasubbag Humas Polres Kulonprogo, AKP Heru Meiyanto membenarkan kejadian itu. Kecelakaan di wilayah Kecamatan Temon terjadi di jalan Wates-Purworejo atau di depan SMK Maarif 1 Temon sekitar pukul 05.00 WIB. Sebuah mobil Pick Up Daihatsu Granmax Z 8650 KH dengan pengemudi Dudung Abdul Aziz (41), warga Cihideung Kabupaten Tasikmalaya menabrak pengendara sepeda onthel, Sastro Warsono (54), warga Temon Wetan Kecamatan Temon Kulonprogo.
“Kejadian bermula mobil Granmax melaju dari arah barat ke timur. Sampai di TKP mobil menabrak sepeda onthel yang melaju searah di depannya. Diduga sopir kurang konsentrasi sehingga menabrak pengendara sepeda. Korban mengalami luka lecet pada wajah, sobek di dahi dan tangan,” katanya, Senin (18/7).
Sementara untuk laka di wilayah Kecamatan Giripeni, Heru mengatakan, terjadi di jalan Wates-Jogja km 1 Dusun Gunung Gempal Desa Giripeni Kecamatan Wates sekitar pukul 17.45 WIB. Sepeda motor Yamaha Vixion AA 6339 RL yang dikendarai Destu Nur Rochman (19), warga Kemiri Purworejo menabrak Herdiyantyo Mulyawan (39), warga Gunung Gempal Desa Giripeni Kecamatan Wates yang mengendarai sepeda motor Honda Revo AB 6892 MC.
“Honda Revo berjalan dari arah barat ke timur. Sampai di TKP berhenti ditengah as jalan untuk menyeberang ke kanan atau arah selatan dengan menyalakan lampu sent kanan. Bersamaan dengan itu searah dibelakangnya melaju motor Vixion. Karena jarak yang sudah dekat tabrakan tak terhindarkan. Herdiyantyo mengalami patah tangan kiri, lecet kaki dan lutut sebelah kiri. Sedangkan Destu luka lecet siku tangan kanan dan kiri. Dua kejadian ini sudah ditangani Sat Lantas Polres Kulonprogo,” jelasnya.
0 komentar:
Posting Komentar