Selamat Datang Di Website Resmi Tribrata News Polres Kulonprogo KAMI MEMANG BELUM SEMPURNA, TAPI KAMI BERUSAHA UNTUK MENJADI YANG TERBAIK

Entri yang Diunggulkan

Berikan Motivasi dan Semangat pada Petugas, Wakapolda DIY Pengecekan Langsung ke Beberapa Tempat Pemungutan Suara di Kulonprogo

    Kulon Progo, - Wakapolda DIY Brigjen Pol Adi Vivid A.B., S.I.K., M.Hum., M.S.M. bersama Kapolres Kulonprogo AKBP Dr. Wilson Bugner F. Pa...

Kamis, 07 Desember 2023

Ciptakan Desa Aman, Bhabinkamtibmas, Laksanakan Sambang Warga Binaan

 


 

Nanggulan_ Bhabinkamtibmas Kalurahan Banyuroto Aiptu Uji Raharjo melaksanakan sambang dan binluh dialogis dengan warga binaan di Padukuhan Dlingo Kalurahan Banyuroto Kapanewon Nanggulan (Rabu, 06/12/2023).

Melalui kegiatan sambang tersebut Bhabinkamtibmas  menyampaikan pesan-pesan  kamtibmas agar ikut serta menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan tempat tinggalnya sehingga tetap kondusif.

Kali ini Bhabinkamtibmas Kalurahan Banyuroto Aiptu Uji Raharjo menyambangi warga binaan di Padukuhan Dlingo dan menyampaikan himbauan Kamtibmas untuk senantiasa waspada dengan keamanan lingkungan sekitar tempat tinggal. Uji juga berpesan apabila menjumpai orang yang mencurigakan agar segera menghubungi Bhabinkamtibmas atau Polsek terdekat agar permasalahan dapat segera ditindaklanjuti.

"Kami menghimbau untuk meningkatkan toleransi dan saling menghormati antar tetangga terkait dengan semakin dekatnya pesta demokrasi yang akan dilaksanakan bulan Februari 2024 yang akan datang," tutur Uji.

0 komentar:

Posting Komentar