Selamat Datang Di Website Resmi Tribrata News Polres Kulonprogo KAMI MEMANG BELUM SEMPURNA, TAPI KAMI BERUSAHA UNTUK MENJADI YANG TERBAIK

Entri yang Diunggulkan

Polsek Kalibawang Gelar Jum'at Curhat Bersama Pamong Kalurahan Banjarharjo

  Kalibawang, - Dalam rangka meningkatkan komunikasi dan mempererat hubungan antara polisi dan masyarakat, Kanit Binmas Polsek Kalibawang, A...

Kamis, 16 Januari 2014

Pemeriksaan Senpi Anggota Polres Kulon Progo


KULON PROGO. Guna menghindari penyalahgunaan senjata api oleh anggota dan meningkatkan kedisiplinan Sie Propam Polres Kulon Progo mangadakan pemeriksaan senpi pada hari Rabu dan Kamis tanggal 15 - 16 Januari 2014. Pemeriksaan itu meliputi kelengkapan administrasi dan kebersihan senpi bertempat di halaman Polres Kulon Progo dan aula Bhara Daksa yang di pimpin langsung oleh Kasubbag Sarpras AKP Sukiran dan  Kasie Propam Iptu Sujarwo.



Pemeriksaan Senpi tersebut merupakan kegiatan rutin yang bertujuan untuk pengawasan baik pada anggota yang memegang senjata, serta kondisi senjata itu sendiri. Dalam pemeriksaan inihadir seluruh anggota pemegang Senpi di Polres Kulon Progo. Selain diperiksa kondisi Senpi juga diperiksa kelengkapan surat-surat Senpi dan memeriksa amunisi yang ada pada senjata sehingga diharapkan tidak ada penyalahgunaan Senpi oleh anggota.

Menurut Iptu Sujarwo apabila dalam pemeriksaan di temukan ada anggota yang melakukan pelanggaran dan tidak melengkapi kelengkapan administrasi maka senpi tersebut akan di lakukan penarikan hingga perlengkapan senpi tersebut di lengkapi kembali. Sedangkan bagi anggota yang terbukti melakukan penyalahgunaan senpi dinas maka akan di lakukan pencabutan surat ijin pakai senpi dinas dan menjalani hukuman  sesuai dengan aturan yang berlaku.

---HUMAS POLRES KULON PROGO---

0 komentar:

Posting Komentar