Selamat Datang Di Website Resmi Tribrata News Polres Kulonprogo KAMI MEMANG BELUM SEMPURNA, TAPI KAMI BERUSAHA UNTUK MENJADI YANG TERBAIK

Entri yang Diunggulkan

Polsek Wates Lakukan Patroli Antisipasi Peredaran Minuman Beralkohol Tanpa Izin di Wilayahnya

    Wates - Personil Polsek Wates yang dipimpin oleh Pawas AKP Widada Haryana, melaksanakan kegiatan patroli antisipasi peredaran minuman be...

Selasa, 23 April 2024

KANIT BINMAS POLSEK KALIBAWANG SAMBANG PERANGKAT KALURAHAN

 


 

 

Kalibawang - Bertempat di Kantor Kelurahan wilayah Kapanewon Kalibawang, Unit Binmas Polsek Kalibawang di pimpin Kanit Binmas AKP Nurjihati melaksanakan kegiatan sambang kepada perangkat Kalurahan wilayah Kalibawang, Senin (22/04/2024)

Melalui kegiatan sambang bertujuan untuk menjalin kerjasama serta sinergi Polri dengan instansi pemerintah dalam rangka meningkatkan kesadaran dan partisipasi masyarakat terhadap kamtibmas.

Tak lupa pula dalam kegiatan sambang tersebut , Kanit Binmas selalu memberikan early warning kepda para perangkat Kalurahan untuk tetap selalu mewaspadai gejolak yang ada di lingkunganya.

" Saya berharap kepada bapak dan ibu untuk turut serta membantu tugas Kepolisian Sektor Kalibawang dengan cara selalu siaga mendengar apabila ada informasi yang muncul di lingkunganya, kemudian segera sampaikan ke anggota Bhabinkamtibmas atau langsung ke Polsek Kalibawang sehingga apa yang terjadi bisa segera ditindak lanjuti" Ungkapnya

Lebih lanjut dalam situasi dan suasana lebaran Kanit Binmas AKP Nurjihati juga menyampaikan ucapan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1445 H mohon maaf lahir dan bathin.

Tak lupa Kanit Binmas juga menitipkan pesan-pesan Kamtibmas kepada perangkat agar di sampaikan kepada warganya, supaya tidak menerbangkan balon udara, di karenakan dapat mengganggu penerbangan 


" Dan agar warga selalu waspada dan hati-hati bila akan meninggalkan rumah dipastikan pintu dan jendela sudah dikunci untuk menghindari kejadian pencurian rumah kosong,"  pungkasnya

0 komentar:

Posting Komentar