Wates - Kegiatan sambang merupakan tugas rutin bagi seorang dan Babinsa dalam upaya menjaga situasi kamtibmas yang aman dan Kondusif sekaligus sebagai sarana meningkatkan silaturahmi dengan masyarakat desa binaan.
Selasa (11/06/2024)
Kegiatan sambang seperti yang dilakukan oleh Bhabinkamtibmas Kalurahan Karangwuni Bripka Suprihatin bersama Babinsa serta memberikan binluh kamtibmas dengan securiti Dermaga Tanjung Adikarto Karangwuni.
Bhabinkamtibmas Kalurahan Karangwuni Bripka Suprihatin mengatakan bahwa pelaksanaan sambang dengan warga desa binaan ini sangat penting guna membangun sinergitas dan kemitraan antara TNI POLRI dengan masyarakat.
Dalam kesempatan tersebut Bripka Suprihatin memberikan himbauan kamtibmas kepada warga untuk berperan aktif menjaga dan memelihara kamtibmas, saling menjaga kerukunan antar warga sehingga akan tercipta situasi lingkungan yang nyaman dan harmonis.
Hal itu sesuai dengan arahan Kapolsek Wates AKBP Sudarsono,S.H kepada anggotanya untuk selalu dekat dengan masyarakat membangun komunikasi yang baik sehingga permasalah yang ada dapat segera ditindak lanjuti.
Bagi warga apabila ada yang melihat atau mengetahui adanya suatu hal yang dapat menimbulkan terjadinya gangguan kamtibmas hendaknya segera melapor ke Polsek Wates atau menghubungi Bhabinkambtibmas dan Polisi Jaga Warga agar segera diantisipasi sedini mungkin " jelasnya.
0 komentar:
Posting Komentar