Selamat Datang Di Website Resmi Tribrata News Polres Kulonprogo KAMI MEMANG BELUM SEMPURNA, TAPI KAMI BERUSAHA UNTUK MENJADI YANG TERBAIK

Entri yang Diunggulkan

Kerendahan Hati Kapolri Kala Diganjar Tokoh Inklusi Peduli Kelompok Rentan

    Jakarta. Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo mendapat penghargaan sebagai tokoh inklusi dan peduli terhadap kelompok renta...

Jumat, 04 Oktober 2024

Personel Polres Kulonprogo Laksanakan Olahraga Pagi untuk Jaga Kebugaran dan Kekompakan

 


 

Kulon Progo - Guna menjaga kebugaran fisik dan memastikan kesiapan dalam melaksanakan tugas sehari-hari, personel Polres Kulonprogo mengadakan kegiatan olahraga setelah melaksanakan apel pagi pada Jumat (4/10/2024). Kegiatan olahraga ini dipimpin oleh Kabag SDM AKP Sri Purwati dan berlangsung di halaman Mapolres Kulonprogo.

Sebelum memulai olahraga inti, para personel terlebih dahulu melakukan peregangan otot untuk meminimalisir risiko cedera. Setelah itu, mereka melanjutkan dengan berjalan kaki dan lari  mengelilingi area sekitar Polres Kulonprogo


"Olahraga memberikan efek relaksasi yang baik untuk tubuh karena dengan berolahraga peredaran darah menjadi lancar. Anggota yang rutin berolahraga akan merasakan tubuhnya lebih bugar, mengurangi stres, dan menjadi pribadi yang lebih bahagia," ujar AKP Sri Purwati.

Ia juga menekankan pentingnya stamina yang prima bagi setiap personel kepolisian sebagai abdi negara, karena fisik yang sehat akan mendukung pelaksanaan tugas sehari-hari. "Dalam tubuh yang sehat terdapat jiwa yang kuat," tambahnya.

Kegiatan olahraga ini tidak hanya bertujuan untuk menjaga kesehatan jasmani, tetapi juga untuk mempererat kebersamaan di antara personel agar selalu kompak dalam menjalankan tugas mereka. Kebugaran fisik dan kekompakan tim menjadi kunci utama dalam menghadapi tantangan tugas di lapangan.

 

0 komentar:

Posting Komentar