Motivator KB Pria Pandawa Kecamatan Pengasih Iptu Heru Mei Yanto, AMk, S.Pd, M.Si dan Ka Sub Bid Pelayanan KB dan Pembinaan Kelembagaan KB BPMPDPKB Kabupaten Kulon Progo Sunaryo, S.Pd diundang sebagai nara sumber oleh Badan Keluarga
Berencana dan Pemberdayaan Perempuan Kabupaten Kutai Timur Provinsi Kalimantan Timur dalam Rakord KB Lini Lapangan di
Aula Kantor setempat, Senin (2/12).
Hadir dan memberi sambutan dalam rakord bertema Peran Serta Pria dalam Mendukung Program KB Nasional di Kabupaten Kutai
Timur Ka Badan KB dan PP Dra. Hj. Asiyah HD. Peserta rapat adalah para Penyuluh KB se Kabupaten Kutai Timur dan para
pengelola Program KB di Tingkat Kabupaten Kutai Timur.
Undangan sebagai narasumber adalah sebagai tindak lanjut dari kunjungan studi banding Badan KB dan PP Kutai Timur ke Kabupaten
Kulon Progo, Rabu (18/11). Rombongan yang dipimpin oleh Ka Badan KB dan PP Dra. Hj. Asiyah HD mengunjungi Kelompok KB
Pria Pandawa dan menyatakan apresiasinya terhadap apa yang telah dicapai kelompok KB Pria ini berkat kegigihan para motivatornya, salah satunya adalah Bapak Heru Mei Yanto yang menjabat sebagai Kasubbaghumas Polres Kulonprogo.
pemberdayaan.kulonprogokab.go.id
0 komentar:
Posting Komentar