Kulon Progo – Personel Polsek Samigaluh bersama Babinsa dan aparat kalurahan bergerak cepat menanggapi kejadian bencana tanah longsor yang terjadi di Jl. Kabupaten, tepatnya di Padukuhan Wonogiri, Kalurahan Sidoharjo, Kapanewon Samigaluh, pada Jumat (11/4/2025) sekitar pukul 16.30 WIB.
Kegiatan peninjauan lokasi bencana berlangsung pada pukul 17.30 WIB hingga selesai, dipimpin oleh Pawas Ipda Ananta Pratikna, S.H., didampingi Aipda Heri Wiratmoko selaku Bhabinkamtibmas Kalurahan Sidoharjo, dan Aipda Teguh Giyanto. Mereka turut didampingi Babinsa Sertu Dwi Wahyu K, serta Dukuh Wonogiri dan warga sekitar.
Dari hasil pantauan di lapangan, longsor terjadi di bahu jalan dengan panjang kurang lebih 25 meter dan tinggi sekitar 10 meter. Material longsor menimbun halaman rumah tiga warga, yaitu Bapak Purgiantoro, Bapak Yulianto, dan Ibu Sukiyah, yang tinggal di RT 18 RW 07 Padukuhan Wonogiri. Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini.
Jalan Kabupaten masih dapat dilalui oleh kendaraan roda dua maupun roda empat, meskipun petugas telah memasang garis polisi (police line) di sekitar lokasi sebagai langkah pengamanan.
Sebagai bentuk antisipasi, petugas menyarankan kepada warga terdampak untuk tidak bermalam di rumah masing-masing sementara waktu, guna menghindari risiko longsor susulan. Warga dianjurkan mengungsi ke tempat yang lebih aman, seperti rumah tetangga atau keluarga.
Polsek Samigaluh juga telah berkoordinasi dengan perangkat Kalurahan Sidoharjo untuk mencari solusi penampungan sementara bagi warga terdampak. Selain itu, pemantauan terus dilakukan secara berkala di lokasi bencana. Berdasarkan kesepakatan warga, kerja bakti pembersihan material longsor ditunda beberapa hari karena dikhawatirkan dapat memicu longsor susulan.
“Kami imbau kepada masyarakat, khususnya yang tinggal di sekitar lokasi longsor, agar tetap waspada dan segera melapor jika melihat tanda-tanda longsor lanjutan. Keselamatan warga adalah prioritas utama. Untuk sementara, kami sarankan warga terdampak mengungsi dulu ke tempat yang lebih aman,” ujar Ipda Ananta Pratikna, S.H. di lokasi kejadian.
0 komentar:
Posting Komentar