Pengasih - Bhabinkamtibmas Kalurahan Sidomulyo, Aiptu Sakdani A., melaksanakan kegiatan sambang warga di Padukuhan Talunombo, Kalurahan Sidomulyo, Kapanewon Pengasih, pada hari Senin, 6 Agustus 2024. Kegiatan ini merupakan bagian dari rutinitas Bhabinkamtibmas dalam rangka meningkatkan kemitraan serta mempererat kedekatan dengan warga di desa binaannya.
Dalam sambangnya kali ini, Aiptu Sakdani menyampaikan sejumlah pesan penting terkait keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas). Ia mengimbau warga untuk tetap waspada dan tidak acuh terhadap lingkungan sekitar, terutama dalam menghadapi potensi pencurian hewan ternak dan peredaran uang palsu. "Kewaspadaan kita bersama sangat penting untuk mencegah tindak kejahatan di lingkungan kita," ujarnya.
Selain itu, Aiptu Sakdani juga mengingatkan pentingnya meningkatkan kegiatan keamanan lingkungan (kamling) di wilayah Talunombo. Ia menekankan agar warga selalu mencabut kunci motor saat diparkir, terutama ketika berada di ladang. "Hal ini untuk mencegah terjadinya pencurian kendaraan bermotor," tambahnya.
Dalam kesempatan tersebut, Aiptu Sakdani juga memberikan informasi tentang layanan telepon darurat 110 serta kebijakan Kapolda DIY mengenai layanan "Ibu Memanggil" yang bertujuan untuk membantu orang tua dalam memantau putra-putrinya. "Layanan ini sangat bermanfaat untuk memastikan keamanan dan kenyamanan anak-anak kita," jelasnya.
Kegiatan sambang yang dilakukan oleh Aiptu Sakdani merupakan salah satu wujud nyata dari pelayanan kepolisian kepada masyarakat. Warga Talunombo menyambut positif kunjungan tersebut dan berharap kegiatan serupa dapat terus dilakukan secara rutin untuk menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan mereka.
Aiptu Sakdani menyatakan komitmennya untuk terus melakukan sambang dan berkomunikasi dengan warga demi terciptanya lingkungan yang aman dan nyaman. "Kami akan terus hadir di tengah-tengah masyarakat untuk memberikan rasa aman dan membantu mengatasi permasalahan yang ada," tutupnya
0 komentar:
Posting Komentar