Wates - Bhabinkamtibmas Kelurahan Wates Aiptu Nur Rochmanto bersama Babinsa melaksanakan kegiatan sambang dan pembinaan sekolah di SMK Muhammadiyah 1 Wates
Kamis (02/05/2024)
Dalam sambutannya di sekolah tersebut Aiptu Nur Rochmanto menyampaikan pesan Kamtibmas sekaligus memberikan penyuluhan kepada guru dan siswanya.
Siswa - siswi pelajar SMK Muhammadiyah 1 ini untuk tidak terlibat dan melakukan hal negatif yang dapat merugikan diri sendiri maupun orang lain. Sibukan hari - hari dengan kegiatan yang positif misalnya dengan memperbanyak ibadah, rajin belajar, patuh kepada orang tua dan tata tertib di sekolah.
" Guna mencegah terjadinya kenakalan remaja peran orang tua dan guru sangatlah penting dengan memberikan motivasi dan semangat belajar kepada putra putrinya agar kelak menjadi anak yang sukses berguna bagi nusa,bangsa dan agama." kata Aiptu Nur Rochmanto
"Kegiatan sambang yang dilakukan oleh Bhabinkamtibmas bersama Babinsa sebagai wujud TNI POLRI yang selalu ada hadir ditengah masyarakat guna menjalin kemitraan serta terwujudnya situasi Kamtibmas yang kondusif dan terwujudnya rasa nyaman dalam proses belajar mengajar " pungkasnya.
0 komentar:
Posting Komentar