Nanggulan – Kapolsek Nanggulan Kompol A. Purwanta, S.H., M.M. menghadiri undangan kegiatan Peringatan Hari Koperasi Nasional (Harkopnas) ke-78 dan Launching Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih (KDMP) yang diselenggarakan pada Rabu, 23 Juli 2025 bertempat di GOR Kalurahan Wijimulyo, Kapanewon Nanggulan.
Kegiatan tersebut berlangsung meriah dan penuh khidmat, serta dihadiri oleh jajaran pejabat Forkopimda dan berbagai elemen masyarakat serta lembaga koperasi dari seluruh Kabupaten Kulon Progo.
Acara dimulai dengan registrasi peserta dan peninjauan bazar UMKM, dilanjutkan dengan pertunjukan tari selamat datang dan pembukaan resmi. Rangkaian kegiatan meliputi menyanyikan Lagu Indonesia Raya dan Mars Koperasi, pembacaan doa, laporan Ketua Panitia, serta sambutan dari Bupati Kulon Progo. Momen puncak ditandai dengan Launching KDMP melalui pemukulan gong secara simbolis, dilanjutkan penyerahan Surat Keputusan Pengesahan dan Akta Notaris kepada 12 perwakilan KDMP/KKMP. Selain itu, 13 notaris pembuat akta koperasi (INPAK) juga menerima piagam penghargaan atas kontribusinya dalam mendukung gerakan koperasi di Kulon Progo. Peringatan ini ditutup dengan pemotongan tumpeng syukuran dan hiburan.
Turut hadir dalam acara tersebut Bupati dan Wakil Bupati Kulon Progo, Sekretaris Daerah, Kepala Dinas Koperasi UKM DIY, anggota DPRD DIY, Ketua DPRD Kulon Progo, jajaran TNI-POLRI, serta para Kepala OPD se-Kabupaten Kulon Progo. Hadir pula para pimpinan bank daerah dan nasional, notaris, pengurus koperasi, lurah se-Kulon Progo, serta organisasi dan asosiasi pelaku usaha.
Kegiatan berlangsung dalam suasana aman, tertib, dan kondusif hingga acara berakhir. Kehadiran Kapolsek Nanggulan dalam kegiatan ini merupakan wujud dukungan kepolisian terhadap program pemberdayaan ekonomi masyarakat melalui penguatan koperasi sebagai pilar ekonomi kerakyatan.
0 komentar:
Posting Komentar