Selamat Datang Di Website Resmi Tribrata News Polres Kulonprogo KAMI MEMANG BELUM SEMPURNA, TAPI KAMI BERUSAHA UNTUK MENJADI YANG TERBAIK

Entri yang Diunggulkan

Razia Humanis Tempat Penjualan Miras, Polres Kulonprogo Pastikan Outlet 23 Tidak Beroperasional Lagi.

    Kulonprogo- Polres Kulonprogo melaksanakan razia Miras Beralkohol sejak awal September 2024 lalu. Setelah menuai hasil ribuan botol mira...

Selasa, 29 Oktober 2024

Kapolres Kulonprogo Sampaikan Arahan Saat Apel Pagi Kepada Personel Polsek Temon

 

 

TEMON - Kapolres Kulonprogo, AKBP Dr. Wilson Bugner F. Pasaribu, S.I.K., M.H., melakukan kunjungan kerja ke Polsek Temon, Selasa (29/10/2024). Pada kunjungan tersebut Kapolres didampingi oleh Kabag Sumda, Kasi Provost dan Kasi Dokes Polres Kulonprogo.  Kunjungan ini disambut oleh Kapolsek Temon Kompol Agus Setyo Pambudi, S.H., Waka Polsek, bersama dengan seluruh personel Polsek Temon.


Pada kesempatan tersebut Kapolres memimpin apel pagi dan  memberikan sejumlah arahan penting diantaranya untuk meningkatkan kinerja dan pelayanan kepada masyarakat.
Ia  menekankan pentingnya menjaga sikap tampang dan performa personel, serta kebersihan lingkungan.
"Saya mengajak seluruh personel Polres Kulonprogo untuk senantiasa menjaga sikap tampang yang baik. Penampilan yang rapi dan bersih merupakan cerminan dari profesionalisme kita sebagai anggota Polri dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat," ujarnya.


Kapolres juga mengingatkan seluruh personel untuk menghindari segala bentuk pelanggaran yang dapat menurunkan citra Polri. "Kita harus selalu menjunjung tinggi integritas dan profesionalisme. Hindari segala bentuk pelanggaran yang dapat merusak citra Polri di mata masyarakat. Pelayanan prima kepada masyarakat adalah prioritas utama kita," ujarnya.

"Yang tidak kalah penting kita semua bekerja ini untuk keluarga tinggalkan perilaku kurang baik jika sebelumnya kita punya perilaku kurang baik sudah saatnya kita berubah untuk menjadi lebih baik, terus berusaha berbuat baik kepada siapapun", tegas Kapolres.

0 komentar:

Posting Komentar